Selasa, 02 Oktober 2018

Hari ke - 23 : Obihiro University of Agriculture and Veterinary Medicine

Sebelum memasuki ruang pertemuan, semua sepatu dilepas, harus diganti dengan sandal. Dari luar gedung. Jadi di pintu masuk gedung telah tersedia tempat penyimpanan sepatu, dan sandal ruangan untuk dipakai. Beberapa orang dari kami terpaksa memakai sandal yang kekecilan, karena orang Jepang perawakannya memang agak kecil.



Kami menerima penjelasan dari Pak Yuji Tokura, Manager of Personnel Training, Center for Regional Research and Education Collaboration. Beliau menjelaskan tentang peran universitas dalam melakukan penelitian, yang bekerjasama dengan pihak swasta dan pemerintah. Ada beberapa penelitian hasil kerjasama 3 instansi tersebut, di antaranya pengembangan tanaman gandum, kemudian pembuatan ragi yang tepat untuk gandum hasil daerah Tokachi, serta masih banyak lagi penelitian  yang telah dilaksanakan sebelumnya. 

Selesai menerima materi, kami menuju kantin yang dikelola oleh Koperasi Universitas. Gedungnya cukup besar, berlantai 3 dengan supermarket di bagian bawah, dan kantin bagian atas. 




Tidak ada komentar: